Saturday, October 6, 2012

Tips menghilangkan bau badan dengan baking soda

Sebenarnya keringat bukanlah penyebab utama terciptanya bau tidak sedap dari badan anda. Yang menyebabkannya adalah bakteri yang menempel di badan. Saat bakteri dan keringat bercampur, maka terbentuklah bau yang sangat tidak sedap dari badan anda. 
Ada banyak hal yang menyebabkan bau badan, diantaranya, dari makanan yang kita makan. Dikarenakan makanan yang dimakan tidak bersih atau higienis. Ada juga yang yang disebabkan karena penyakit yang diderita seseorang, seperti penyakit liver atau hati, dan sakit ginjal.


Jika anda ada masalah dengan bau badan, ada banyak cara yang dapat anda lakukan untuk menguranginya.
Salah satu dari banyak produk yang ditawarkan di pasaran yang dapat mengurangi bau badan anda adalah Baking Soda. Barang yang sangat mudah dan murah untuk didapati di pasaran. Dan yang lebih bagus lagi adalah barang ini sangat manjur. Berikut adalah beberapa saran untuk menghilangkan bau badan dengan baking soda.

Gunakan deodoran yang mengandung baking soda.

Ada banyak deodoran yang ditawarkan di pasaran saat ini. Yang perlu anda lakukan adalah memilih satu diantara banyak deodoran tersebut yang mengandung baking soda. Periksalah bahan dasar pembuatan deodoran tersebut.

Gunakan baking soda pada ketiak anda.

Anda juga bisa langsung menggunakan baking soda ke ketiak anda. Caranya ada dua yaitu ambil handuk kecil yang sudah dibasahkan, letakkan baking soda sedikit diatasnya lalu oleskan di ketiak anda. Cara lainnya yaitu dengan menggunakannya seperti bedak, gunakan spons bedak lalu ambil sedikit baking soda, kemudian di oleskan di ketiak anda. Jangan sampai anda menghirup serbuk baking sodanya. Setelah itu anda biarkan terlebih dahulu sekitar satu sampai dua menit, baru anda gunakan pakaian anda.

Kombinasi maizena dengan baking soda.

Jika seluruh badan anda menghasilkan banyak keringat. Ini merupakan cara yang cukup ampuh untuk membantu anda mengurangi bau badan. Caranya dengan mencampur tepung maizena dengan baking soda, aduk secara merata kemudian oleskan di badan anda seperti anda menggunakan bedak. Utamakan daerah yang menghasilkan keringat banyak, seperti ketiak, punggung, dan dibawah belahan payudara anda. Kombinasi ini berguna untuk menyerap keringat dan mengurangi bau yang tidak sedap dari badan anda.

Cuci baju anda dengan menggunakan baking soda.

Agar bau pada badan anda tetap segar dan fresh, pastikan juga bahwa pakaian yang anda pakai tidak berbau tidak sedap. Hindari menggunakan pakaian yang sama lebih dari satu kali, terlebih anda sudah banyak berkeringat pada saat anda menggunakan baju tersebut. Gunakan pakaian yang berbahan sejuk sehingga keringat dan bau badan tidak terperangkap di dalamnya. Kemudian, saat anda akan mencuci pakaian anda, tambahkanlah satu sendok baking soda bersamaan dengan detergen yang anda gunakan. Hal ini akan membantu menghilangkan bau yang masih tertinggal pada pakaian anda. Cara ini sangat dianjurkan jika anda akan mencuci handuk atau baju senam.

Gunakan baking soda di sepatu anda.

Jika bau yang tidak sedap itu berasal dari kaki anda, taburi bagian dalam sepatu anda dengan baking soda. Ini dapat membantu mengurangi bau yang tidak sedap dikarenakan kaki anda berkeringat.


Nah, anda sebenarnya bisa terhindar dari yang namanya bau badan. Paling tidak mandilah satu kali sehari dan gunakan pakaian yang baru agar terhindar dari bau badan. Jauhi juga makanan dan minuman yang mengandung banyak gula dan bumbu, karena makanan dan minuman tersebut akan bereaksi secara alami di dalam tubuh anda dan kemudian menghasilkan bau yang tidak sedap. Gunakanlah produk - produk yang sederhana seperti hal nya baking soda untuk mengurangi bau badan anda. Jika produk yang anda gunakan masih juga belum dapat mengurangi bau badan anda, sebaiknya anda konsultasi ke dokter spesialis kulit. Hal ini bisa saja disebabkan karena kulit anda yang membutuhkan perawatan dan perlakuan khusus.

Semoga bermanfaat.

2 comments:

  1. Bau badan dikarenakan keringat yang berlebihan, maka dari itu untuk menjaga badan tidak bau, apa lagi ketiak, hindari badan berkeringat.. Budokter.com

    ReplyDelete
  2. mantaps info tips nya..

    http://obatmenghilangkanbaubadan.blogspot.co.id/

    ReplyDelete